iwanwidi.blogspot.com - Negeri kita Indonesia memiliki keindahan alam yang tersebar di berbagai pelosok negeri. Berbagai wisata apa saja dapat ditemukan mulai dari wisata air terjun, pantai, dan lain sebagainya. Sebagai seorang yang suka solo traveling, saya sangat bangga lahir dan tinggal di Indonesia. Ada begitu banyak wisata indah yang ingin saya jelajahi, meskipun untuk sekarang hanya traveling yang bisa dijangkau dengan kendaraan bermotor.
Wisata alam merupakan salah satu kesukaan saya saat melakukan traveling walau terkadang wisata kekinian, wisata sejarah dan lainnya juga suka. Pada artikel saya kali ini, saya masih akan menceritakan pengalaman saya traveling ke air terjun. Nama wisata ini adalah Air Terjun Kali Pancur yang terletak di Desa Nogosaren, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang. Dengan harga tiket yang hanya Rp. 5000/orang, kita akan menikmati keindahan alam di Kabupaten Semarang ini.
Foto Air Terjun Kali Pancur
(photo by: Iwan Widi)
Pada saat saya berkunjung ke air terjun ini, saya kurang beruntung karena debit airnya sedikit sekali. Menurut informasi yang saya dapatkan, air terjun ini akan mengalir dengan debit yang deras saat puncak musim penghujan tiba. Air terjun yang memiliki ketinggian sekitar 100 meter ini memiliki pesona alam yang sungguh memesona. Meski air terjun utama tidak turun secara deras, tetapi saya masih bisa menikmati keindahan alam di sekitarnya.
Untuk mencapai air terjun utama, maka saya menyusuri anak tangga yang menuju ke bawah air terjun dengan berjalan kaki sekitar 20 - 30 menit. Sekedar saran, sebelum menyusuri anak tangga yang lumayan panjang dan cukup melelahkan ada baiknya menyediakan bekal makanan maupun minuman. Di sepanjang jalan, saya cukup menikmati keindahan yang berada di sekitar. Dengan berjalan tidak terburu-buru untuk mencapai ke bawah air terjun, saya dapat menemukan air terjun yang tidak tinggi tetapi cukup segar airnya.
Air Terjun Mini yang Menyegarkan
(photo by: Iwan Widi)
Selain itu, saya juga melihat keunikan lainnya di sepanjang jalan menuju ke bawah air terjun. Ada sebuah aliran air yang melewati diantara sebuah batu yang cukup besar. Saya cukup menikmati perjalanan dan keindahan yang ditawarkan di air terjun Kali Pancur ini. Meski harus berjalan lambat dan terkadang berhenti sejenak, setidaknya saya cukup bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk traveling ke alam terbuka.
Suasana yang tenang dan udara yang masih alami menjadikan air terjun Kali Pancur ini memiliki daya tarik tersendiri untuk dikunjungi sewaktu liburan tiba. Bagi penikmat alam terbuka. wisata ini bisa dimasukan ke dalam bucketlist untuk dikunjungi bersama teman maupun pasangan. Bagi yang takut kelelalahan menyusuri anak tangga, tidak perlu khawatir karena ada sebuah spot untuk berfoto-foto lainya dengan berjalan kaki yang tidak melelahkan. Spot foto 'Gembok Cinta' namanya, yang berada tidak jauh dari lokasi pintu masuk wisata. Disini, kita akan disuguhkan panorama alam yang indah karena terletak di ketinggian dengan udara yang cukup sejuk sehingga betah untuk berlama-lama di tempat ini.
Spot Foto Gembok Cinta
(photo by: Iwan Widi)
Fasilitas
Berbagai fasilitas dapat saya temukan di sekitar lokasi wisata mulai dari parkir kendaraan bermotor yang cukup luas. Selain itu, ada juga sebuah warung makanan kecil yang berada di dekat pintu masuk wisata. Tersedia juga toilet yang juga tidak jauh dari pintu masuk wisata.
Dengan segala keindahan yang ditawarkan, tidak ada salahnya untuk mencoba menjelajah ke tempat wisata yang satu ini. Tidak banyak yang bisa saya jelaskan mengenai wisata ini, tetapi saya berharap artikel ini dapat bermanfaat untuk anda yang ingin melakukan sebuah perjalanan ke wisata alam. Saya mengucapkan banyak terima kasih telah berkunjung ke blog saya ini, jangan lupa untuk menjaga kebersihan alam dengan cara membuang sampah pada tempatnya. Sekian dan Ayo Dolan.(sumber: Wisata Alam Air Terjun Kali Pancur)