Pages

Tuesday, 24 July 2018

"Jarakan View", Sebuah Wisata dengan Landscape Indah yang Memanjakan Mata di Magelang

iwanwidi.blogspot.com - Selamat berjumpa kembali para pembaca dan traveler. Begitu lama sekali saya tidak posting artikel baru di blog saya ini. Banyak kesibukan yang tidak bisa saya tinggalkan jadi saya minta maaf baru sekarang bisa posting lagi. 

Aritkel saya kali ini mengenai sebuah tempat wisata yang sederhana tapi asyik untuk dikunjungi. Destinasi wisata ini adalah Jarakan View yang berlokasi di pinggir jalan Magelang - Salatiga tepatnya di Dusun Jarakan wilayah Desa Godangsari, Kecamatan Pakis, Kabupaten Magelang. Untuk harga tiket masuknya tergolong murah dan tidak menguras kantong yaitu Rp. 10.000/orang dan sudah termasuk parkir kendaraan bermotor.

Spot Foto di Jarakan View
(Photo by: Iwan Widi)

Destinasi wisata ini merupakan salah satu wisata yang menarik untuk dikunjungi karena bila datang saat cuaca cerah maka kita akan mendapatkan landscape pemandangan Gunung Merbabu yang tampak dekat dengan wisata ini. Tidak hanya itu saja, Gunung Merapi pun kelihatan dari tempat ini walaupun terlihat kecil karena letak yang jauh dan tertutup Gunung Merbabu. 

Suasana di Jarakan View ini juga begitu sejuk dan dingin karena berada di area pegunungan. Ada berbagai spot menarik dan unik yang akan traveler temukan di tempat wisata ini. Dimulai dari tempat duduk, spot selfie yang terbuat dari bambu, spot selfie payung, lorong cinta, rumah gadang dsb. Disini ada juga sebuah hammock yang bisa digunakan traveler untuk bersantai-santai sambil menikmati keindahan alam sekitar. 

Spot Foto Selfie yang Tebuat dari Bambu
(Photo by: Iwan Widi)

Pada saat saya berkunjung ke tempat ini, ada berbagai macam tanaman yang sudah layu dan sedang dalam perawatan kembali. Sebelumnya, ada sebuah taman bunga sayuran sawi yang begitu indah dan memanjakan mata bagi yang suka selfie. Waktu yang pas datang ke tempat ini tentu saat tanaman yang sedang bermekaran. Pengelola wisata ini juga sedang menanami tanaman bunga di sekitar lokasi wisata ini supaya nampak indah. 

Tidak perlu khawatir kepanasan saat berkunjung ke tempat ini, karena ada tempat untuk berteduh juga di wisata ini. Sebuah rumah yang cukup unik bentuknya juga menjadi salah satu spot foto menarik dan unik di tempat ini. Di dalam rumah ini traveler akan menemukan sebuah spot foto yang unik, yaitu sebuah lukisan 3D dan sebuah ruang tamu yang terbalik. Untuk masuk ke dalam rumahnya pun sudah tidak bayar lagi karena sudah termasuk tiket masuknya tadi. 

Sebuah Rumah dengan Bentuk yang Cukup Unik
(Photo by: Iwan Widi)

Fasilitas
Fasilitas yang dapat ditemukan di lokasi wisata ini tersedianya sebuah toilet. Selain itu, ada juga warung makanan yang berada tidak jauh dari wisata ini. Parkir kendaraan bermotor yang lumayan luas.

Tempat wisata ini cocok untuk dikunjungi bersama teman-teman, keluarga maupun pasangan. Lokasi wisata yang dapat diakses dengan kendaraan bermotor maupun mobil dan mudah ditemukan karena letaknya yang berada di pinggir jalan. Jarakan View ini bisa anda masukkan ke dalam bucket list untuk dikunjungi saat berada di Magelang. Pesona alam yang indah menjadi salah satu nilai plus dari wisata ini.

Mungkin tidak banyak yang bisa saya jelaskan mengenai wisata Jarakan View ini. Bila traveler penasaran, alangkah baiknya mencoba berkunjung langsung ke tempat ini. Saya berterima kasih telah menyempatkan waktunya untuk membaca artikel saya ini. Selamat Berlibur dan Ber-Selfie Ria. (Sumber: Wisata Alam Jarakan View)

Jadi kapan kamu akan berkunjung ke Jarakan View?



No comments:

Post a Comment