Pages

Sunday, 8 January 2017

Jalan-jalan ke Top Sefie Magelang

iwanwidi.blogspot.com - Selain saya suka traveling ke wisata air terjun, saya juga suka wisata alam. Pada artikel saya ini saya akan berbagi traveling saya ke wisata alam. Top Sefie adalah nama sebuah wisata hutan pinus yang terletak di Kragilan Pakis. Untuk menuju wisata ini bila dari kota Magelang, kita ambil jalan ke arah Kopeng. Sesampainya di pertigaan pasar kaponan, kita ambil kanan yang ke arah Ketep Pass. Kita ikuti jalan ini sampai menemukan pintu masuk di sebelah kanan jalan bertuliskan "WELCOME to TOP SELFIE". Untuk biaya retribusi hanya membayar biaya parkir. Untuk motor Rp. 3000,- dan Mobil Rp. 5.000,-. Biaya retribusi itu terakhir saya berkunjung disana pas hari biasa.

Pintu Masuk Top Selfie (photo by: Iwan Widi)

Spot Foto Andalan di Top Selfie (photo by: Iwan Widi)

Jika kita datang disaat pagi dan masih sepi, maka spot foto ini bagus untuk ber-selfie. Selain jalan ini ada beberapa spot foto lain yang bisa gunakan untuk selfie seperti rumah pohon dll.

Rumah pohon di Top Selfie (photo by: Iwan Widi)

Fasilitas yang Ditawarkan di Top Selfie (photo by: Iwan Widi)

Selain kita bisa berfoto selfie, kita juga bisa bersanta di Hammock atau juga bisa mencoba foto Prewedding bersama pasangan. 


Hammock di Top Selfie (photo by: Iwan Widi)

Spot Foto yang sedang Dibuat oleh Warga Sekitar (photo by: Iwan Widi)

Fasilitas Flying Fox di Top Selfie (photo by: Iwan Widi)

Selain bisa bersantai menikmati kesejukan wisata alam di Hammock dan Berfoto Prewedding dengan pasangan, kita juga bisa mencoba Flying Fox yang ada di wisata ini. Tidak hanya itu saja, ada juga spot foto yang patut kita coba untuk ber-selfie ria di wisata ini. Spot foto ini membentuk tulisan "I Love U".

Selfie diatas spot foto I Love U 

Selfie di Spot Foto Huruf I (photo by: Iwan Widi)

Selfie di Spot Foto Berbentuk Love (photo by: Iwan Widi)

Selfie di Spot Foto Huruf U (photo by: Iwan Widi)

Itulah beberapa foto selfie saya sewaktu berkunjung kesana. Selain itu saya juga mencoba berfoto selfie di spot lain di tengah-tengah hutan pinus ini. 

Selfie di Salah Satu Spot Rumah Pohon (photo by: Iwan Widi) 

Bagaimana saudara-saudara sekalian pembaca ? Anda tertarik mengunjungi tempat wisata ini ?. Bagi anda semua pecinta foto selfie, tidak ada salahnya mencoba datang ke tempat ini. selain karena murah, banyak tempat-tempat bagus yang bisa kita abadikan. Saya ucapkan terima kasih atas kunjungan anda di blog saya ini. Semoga bermanfaat untuk anda semua.(sumber: Wisata Alam Top Selfie Magelang)

No comments:

Post a Comment